
Gerbang1news.com – Bupati Kabupaten Lampung Timur, Chusnunia, menyerahkan petikan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan kepada 403 orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Timur Formasi Tahun 2018, Rabu (20/3/19).
Dalam kesempatan itu, Chusnunia mengucapkan selamat dan berpesan bahwa dalam bekerja harus melibatkan hati dan tanggung jawab agar hasilnya maksimal.
“Beban yang paling utama adalah tanggung jawab, libatkan hati dalam bekerja, jangan seperti robot bekerjanya yang penting selesai, yang penting kerjaan beres dan APBD habis, tidak seperti itu, maka dari itu libatkan hati dan tanggung jawab didalamnya karena jika kita melibatkan hati maka hasilnya akan baik,” ujar Bupati.
Chusnunia juga sempat bertanya terkait keseriusan peserta CPNS untuk bekerja di Lampung Timur serta berpesan untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan yang telah didapat.
“Semua yang diterima ini ingin bekerja di Lampung Timur dan membangun Lampung Timur atau tidak, jangan sampai sebelum masa minimalnya sudah mau minta pindah, karena hal itu sudah pasti tidak bisa dan itu namanya berkhianat sama masyarakat Lampung Timur,” tambahnya.
Jumlah penerima SK dan SPT berjumlah sebanyak 403 orang yang terdiri dari Tenaga Guru sebanyak 191 orang, K.II 18 orang, Tenaga Teknis 23 orang, serta Tenaga Kesehatan sebanyak 171 orang.
Penyerahan SK dilakukan secara simbolis kepada masing-masing perwakilan antara lain, Perwakilan Eks Tenaga Honorer K.II kepada Eka Okta Susyanti, Guru kepada, Nala Octavia, Tenaga Kesehatan kepada dr.Eka Kusuma Dewi dan Ringga Fardhani Saputri, serta Tenaga Teknis Kepada, Yoma Suryadinata.
Acara tersebut diakhiri dengan pemberian bingkisan dari CPNS Kabupaten Lampung Timur tahun 2018 kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Timur. (Ali)