Parosil Beri Hadiah Umroh untuk Ratusan Warga Lampung Barat

0
232
Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus.

Gerbang1news.com, Lampung Barat – Selama kepemimpinannya dari tahun 2018-2022, Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus memberikan hadiah Umroh kepada 300 orang lebih warganya.

Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kersa) Setkab Lambar, Candra Paska saat ditemui di kantornya, Selasa (22/11/2022).

“Kami memberangkatkan 100 orang ke tanah suci dan wisata rohani untuk 5 orang, 1 Kristen, 2 Hindu, 2 Budha pada setiap tahunnya. Hanya pada tahun 2020 dan 2021 yang tida ada sebab saat itu adanya pandemi Covid-19,” ucapnya.

Ungkapnya lagi, Pemerintah Kabupaten Lampung Barat mengeluarkan anggaran Rp1.340.000.000 per tahunnya.

“Jadi selama Pakcik (Parosil) menjabat 4 miliar lebih anggaran yang dikeluarkan dalam rangka memberangkat kan umroh masyarakat Lambar,” ungkap Candra.

Hal ini, jelas Candra, dilakukan dalam rangka membuat Kabupaten yang religius dan menguatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat sesuai dengan program unggulan Parosil Mabsus dan wakilnya Mad Hasnurin dalam Pitu Program Unggulan.

Candra juga menerangkan jika keberangkatan warga Lambar itu harus memenuhi syarat dan kriteria yang pihaknya telah tentukan.

“Dalam pemberangkatan umroh itu ada kreteria atau syarat yang harus di penuhi terlebih dahulu, yaitu sudah mengabdi atau tinggal di Lampung Barat minimal 5 tahun, dan itu di buktikan dengan KTP atau identitas lainnya. Lalu merupakan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh alim ulama dan masyarakat yang memiliki prestasi. Kemudian juga untuk Peratin, apatur Pekon, pegawai negri sipil, anggota polri, anggota TNI, yang berprestasi,” terang Candra.(rl)

LEAVE A REPLY