Peringati Haornas, 29 Atlit Asal Metro akan Berlaga di Poprov

0
106

Gerbang1news.com, Metro – Peringati Haornas XXXIX, Pemkot Metro Menggelar Upacara Walikota Metro Wahdi menjadi Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) XXXIX Tahun 2022, yang berlangsung di Lapangan Samber Kota Metro, Jumat (9/9/2022).

Walikota Metro Wahdi dalam hal ini menyampaikan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga RI Zainudin Amali, bahwa kolaborasi dan komitmen yang kuat antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, swasta dan stakeholder olahraga untuk bersama-sama dalam mencetak juara di bidang olahraga dalam prosesnya sangatlah panjang. Diawali melalui pembudayaan olahraga, pembinaan sejak usia dini, kompetisi secara berjenjang dan sistematis serta didukung dengan penerapan sport science.

Menurut dia, lahirnya Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan dan terbitnya Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), diharapkan mampu memberikan konstribusi pencapaian tujuan pembangunan olahraga dalam dimensi yang lebih luas yakni untuk mewujudkan Indonesia bugar, berkarakter, tangguh dan berprestasi dunia, bahkan olahraga harus mampu berperan dalam pemberdayaan ekonomi, oleh sebab itu maka tema peringatan HAORNAS XXXIX Tahun 2022 ini adalah “Bersama Cetak Juara”.

Wahdi menyampaikan bahwa untuk para atlet yang akan mengikuti kejuaraan Porprov perlu dilakukan pembinaan mulai dari tingkat daerah dan bekerjasama dengan KONI untuk membawa Kota Metro menjadi juara.

“Para atlet Metro akan mengikuti 29 cabang olahraga yang diselenggarakan pada Pekan Olahraga Provinsi dan ditargetkan untuk meraih 50 medali emas, saya berpesan kepada ketua KONI untuk dilakukan identifikasi yang berpotensi dan mengapresiasi bahwa anak Metro dalam olahraga sangat semangat, harapan kita ingin melakukan pembinaan dengan semua persatuan olahraga,” ujarnya.(**)

LEAVE A REPLY