
Gerbang1news.com – Andre Taekwondo Club (Adrtc) Kota Metro sukses melahirkan atlit-atlit berprestasi dalam dunia seni beladiri ditingkat lokal maupun nasional.
Berbagai raihan prestasi pun berhasil disabet anak didik perguruan Taekwondo yang dipimpin Sabem Andre tersebut.
Bahkan, dalam kesempatan ajang Open Turnamen tingkat nasional. Anak didik Adrtc dinobatkan sebagai atlit terbaik se-Lampung oleh Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
“Sudah beberapa kali anak didik kami meraih berbagai prestasi ditingkat lokal maupun nasional kategori kelompok semua umur. Prestasi tersebut diraih dengan membawa nama Kota Metro,” ujar Sabem Andre ketika ditemui gerbang1news.com, Minggu (20/10).
Perguruan Taekwondo yang sudah dibuka sejak 7 tahun lalu tersebut rutin melakukan pelatihan seni beladiri hampir setiap hari menjelang sore hari.
Sabem Andre berharap, anak didiknya bisa tampil dalam ajang bergengsi seperti perhelatan Prapon, Pon, bahkan ASEAN Games.
“Kami ingin turut serta dalam turnamen-tirnamen bergengsi dengan membawa nama Kota Metro,” harapnya.(red)